Praktikum 8 : Konfigurasi Dasar Linux Debian

   Hasil & Pembahasan Praktikum :

  Pada praktikum kali ini praktikan diajarkan tentang konsep dan cara kerja DNS serta jenis-jenis Name Server. Praktikan juga diharapkan mampu untuk melakukan instalasi Bind9 pada Debian Server, melakukan konfigurasi forward zone dan reverse zone pada Bind9, dan melakukan pengujian konfigurasi Bind9.

 

Prosedur Praktikum :

1.   Pertama, login sebagai root.

2.   Kemudian lakukan konfigurasi IP pada Linux Debian dengan perintah #nano /etc/network/interfaces.

3.   Maka akan tampil pengaturan konfigurasi jaringan, kemudian atur konfigurasi seperti pada gambar berikut. Lakukan restart service dengan perintah /networking restart.

4.   Atur IP untuk VirtualBox Host-Only Network sama dengan konfigurasi di Debian. Masuk ke Control Panel > Network & Internet > Network Connections > VirtualBox Host-Only Network > Properties > IPv4.

5.   Untuk mengatur DNS, masuk ke direktori /etc/bind/.  Kemudian masuk ke file named.conf. 

6.   Pada bagian bawah file, tambahkan sintak berikut ini seperti pada gambar. Kemudian salin file db.local dan db.127 seperti pada gambar. Kemudian masuk ke file dengan perintah #nano db.192 untuk melakukan konfigurasi.

7.   Kemudian masuk ke file dengan perintah #nano db.facom untuk melakukan konfigurasi.

8.   Lakukan pengeditan menggunakan nano pada file resolv.conf dengan perintah #nano /etc/resolv.conf.

9.   Simpan perubahan, kemudian restart konfigurasi Bind9 dengan perintah /bind9 restart.

10.          Atur juga DNS server di VirtualBox Host-Only Network seperti pada langkah 4.

11.          Terakhir, uji DNS yang telah dibuat menggunakan perintah nslookup seperti di bawah ini.

Sumber video : Youtube Fakhry Tri Setyo

 

 Diagnosa dan Troubleshooting Masalah :

1.     Masalah saat memasukkan perintah, terkadang ada typo pada penulisan perintah sehingga aplikasi tidak berjalan lancar. Karena itu diperlukan ketelitian dalam memasukkan perintah untuk menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

 Kesimpulan Percobaan :

Debian adalah sebuah sistem operasi open source yang merupakan turunan dari Linux dan dikembangkan untuk programmer yang ingin mengembangkan sistem operasi ini. Debian adalah kombinasi perangkat lunak yang dikembangkan di bawah lisensi GNU, terutama menggunakan kernel Linux, jadi biasanya Disebut Debian GNU/Linux. Debian biasa difungsikan sebagai server jaringan atau pengatur proses jaringan seperti router, cocok digunakan untuk pemuatan server dan administarsi jaringan. Untuk instalasi konfigurasi dasar debian dapat dilakukan menggunakan Linux Debian dan sejenisnya.

 

 

Komentar

Postingan Populer